Program Studi Manajemen Informatika

Muryan Awaludin, S.Kom., M.Kom.
(Kaprodi Sistem Informasi dan Maj. Informatika)

Merupakan program studi yang ada dibawah Fakultas Teknologi Industri dengan tujuan menyiapkan tenaga profesional dalam bidang pengaturan lalu lintas udara.

Untuk mewujudkan program studi tersebut UNSURYA bekerja sama dengan IAS (Indonesia Aviation School) sebagi penyelenggara diklat Air Traffic Services yang diakui oleh Direktorat Jenderal Perhubungan Udara

Lisensi yang dikeluarkan oleh IAS Direktorat Jenderal Perhubungan Udara

Terwujudnya program studi D-3 Manajemen Informatika yang unggul dalam penyelenggaraan program vokasional untuk menghasilkan lulusan yang memiliki keterampilan dan keahlian dalam merancang, mengaplikasikan dan mengembangkan aplikasi elektronika berbasis Internet dan Manajemen Informatika khususnya di bidang Administrasi Bandara.

  1. Menyelenggarakan pendidikan vokasional yang profesional berlandaskan moral dan etika dalam upaya menghasilkan lulusan Ahli Madya yang terampil, kompeten dan handal dalam bidang aplikasi elektronika berbasis Internet dan Manajemen Informatika khususnya di bidang Administrasi Bandara.
  2. Menyelenggarakan proses belajar mengajar yang berkualitas dengan fasilitas yang memadai, penciptaan suasana belajar yang kondusif.
  3. Menyelenggarakan manajemen dan organisasi program studi yang efektif, efisien dan mandiri mengacu kepada standar penjaminan mutu yang dibakukan.
  4. Menciptakan suasana akademik yang mendukung kegiatan penelitian dan pengembangan keilmuan dan teknologi sistem informasi yang berbasis teknologi informasi cerdas, dan pengembangan teknologi informasi kedirgantaraan yang relevan baik nasional maupun internasional.
  5. Menyelenggarakan kegiatan pengabdian kepada masyarakat sebagai wujud pengejawantahan tanggung jawab sosial (social responsibility) kepada masyarakat dalam bentuk pengenalan, pengalihan dan penyebaran ilmu pengetahuan dan teknologi informasi kedirgantaraan.
  6. Melaksanakan penelitian terapan di bidang Manajemen Informatika terutama di bidang administrasi bandara serta mendesiminasi hasil penelitian dalam upaya pendalaman dan pengembangan ilmu pengetahuan dan teknologi.
  7. Menyelenggarakan berbagai kegiatan Pengabdian pada Masyarakat dalam upaya menumbuh kembangkan kepekaan dan tanggungjawab sosial segenap civitas akademika.
  8. Mengembangkan dan mendorong kegiatan mahasiswa dalam berbagai bentuk kegiatan ilmiah, keprofesian, seni, budaya dan olahraga.
  9. Menjalin kerjasama dengan berbagai pihak dalam mengembangkan program studi dan sumber daya manusia.

 

Profil Lulusan dan Deskripsi Profil

No

Nama Profil

Deskripsi Profil

1

Pengembang Manajemen Informatika

1. Mampu menganalisis kebutuhan manajemen informatika untuk mendukung tercapainya tujuan organisasi
2. Mampu berperan dalam merancang, mengembangkan dan menguji kode program, mengimplementasikan, mengintegrasikan menajemen informatika

2

Konsultan Manajemen Informatika

1. Mampu menganalisis data dan kode program, kelemahan dan ancaman terhadap sistem serta memberikan solusi dan supervisi pada berbagai permasalah manajemen informatika yang dihadapi organisasi
2. Mampu memeriksa dan menilai manajemen informatika dari sisi proses bisnis, kualitas, integritas data dan informasi, kondisi hardware dan software, keberlanjutan serta mengidentifikasi resiko-resiko yang mungkin terjadi
3. Mampu menganalisis, merancang dan mengajukan solusi, menginvestigasi kebutuhan sumber daya, serta mengimplementasikan dan melakukan konfigurasi ERP sesuai kebutuhan organisasi

3

Ahli Mutimedia

1. Mampu membuat animasi, mulai dari pembuatan storyboard sampai publikasi

2. Mampu menggali dan menemukan pola animasi yang bisa diterapkan pada multimedia (cetak dan elektronik)

Profil Lulusan dan CPL

No

CPL

1

CPL Sikap (S)

 

S1

Bertakwa kepada Tuhan Yang Maha Esa dan mampu menunjukkan sikap religius;

S2

Menjunjung tinggi nilai kemanusiaan dalam menjalankan tugas berdasarkan agama,moral, dan etika;

S3

Berkontribusi dalam peningkatan mutu kehidupan bermasyarakat, berbangsa, bernegara, dan kemajuan peradaban berdasarkan Pancasila;

S4

Berperan sebagai warga negara yang bangga dan cinta tanah air, memiliki nasionalisme serta rasa tanggungjawab pada negara dan bangsa;

S5

Menghargai keanekaragaman budaya, pandangan, agama, dan kepercayaan, serta pendapat atau temuan orisinal orang lain;

S6

Bekerja sama dan memiliki kepekaan sosial serta kepedulian terhadap masyarakat dan lingkunga

S7

Taat hukum dan disiplin dalam kehidupan bermasyarakat dan bernegara;

S8

Menginternalisasi nilai, norma, dan etika akademik;

S9

Menunjukkan sikap bertanggungjawab atas pekerjaan di bidang keahliannya secara mandiri; dan

S10

Menginternalisasi semangat kemandirian, kejuangan, dan kewirausahaan.

 

2

CPL Penguasaan Pengetahuan (P)

 

P1

Menguasai konsep manajemen informatika secara umum

P2

Menguasai bahasa pemograman berbasis web, desktop, dan multimedia

P3

Menguasai konsep desain, mengevaluasi dan mengimplementasi sebuah sistem.

P4

Menguasai konsep merancang, menerapkan dan menganalisa project dengan menggunakan aplikasi sesuai dengan ilmu yang terkait.

P5

Memahami etika profesi teknologi informasi secara khusus dalam dunia institusi yang berbasis digital.

P6

Menguasai konsep sistem keamanan baik lokal maupun jaringan sesuai dengan bidang ilmu yang terkait.

P7

Menguasai kemampuan berkomunikasi bahasa Indonesia dan bahasa Inggris secara lisan dan tertulis terkait teknologi khususnya teknologi informasi.

 

3

CPL Keterampilan Umum (KU)

 

   

KU1

Mampu menyelesaikan pekerjaan berlingkup luas dan menganalisis data dengan beragam metode yang sesuai, baik yang belum maupun yang sudah baku;

KU2

Mampu menunjukkan kinerja bermutu dan terukur;

KU3

Mampu memecahkan masalah pekerjaan dengan sifat dan konteks yang sesuai dengan bidang keahlian perapannya didasarkan pada pemikiran logis, inovatif, dan bertanggung jawab atas hasilnya secara mandiri;

KU4

Mampu menyusun laporan hasil dan proses kerja secara akurat dan sahih serta mengomunikasikan-nya secara efektif kepada pihak lain yang membutuhkan;

KU5

Mampu bekerja sama, berkomunikasi dan berinovatif dalam pekerjaannya;

KU6

Mampu bertanggung jawab atas pencapaian hasil kerja kelompok dan melakukan supervisi dan valuasi terhadap penyelesaian yang pekerjaan yang ditugaskan kepada pekerja yang berada di bawah tanggungjawabnya; dan

KU7

Mampu melakukan proses evaluasi diri terhadap kelompok kerja yang berada di bawah tanggungjawabnya, dan mengelola pengembangan kompetensi kerja secara mandiri;

KU8

Mampu mendokumentasikan, menyimpan, mengamankan, dan menemukan kembali data untuk menjamin kesahihan dan mencegah plagiasi.

 

4

CPL Keterampilan Khusus (KK)

 

KK1

Mampu menerapkan konsep manajemen informatika secara umum dan mampu menerapkan konsep pemograman berbasis web, desktop, dan multimedia secara khusus

KK2

Mampu merancang, mengevaluasi dan mengimplementasi sebuah sistem.

KK3

Mampu merancang, menerapkan dan menganalisa project dengan menggunakan aplikasi sesuai dengan ilmu yang terkait.

KK4

Mampu menerapkan etika profesi teknologi informasi secara khusus dalam dunia institusi yang berbasis digital.

KK5

Mampu memahami dan merancang sistem keamanan baik lokal maupun jaringan sesuai dengan bidang ilmu yang terkait.

KK6

Mampu berkomunikasi bahasa Indonesia dan bahasa Inggris secara lisan dan tertulis terkait teknologi khususnya teknologi informasi.